Powered by Blogger.
RSS

Perjuangan dengan Cinta..


Pagi itu hujan masih saja turun lembut sekali sehingga tak lah membuat basah kuyup yang melintasi jalan tanpa pelindung seperti payung dan sejenisnya. Jalan-jalan kota sudah padat merayap karena pagi-pagi seperti ini semua orang sibuk beraktifitas. Berjalan selepas turun dari bus mini menuju persimpangan, masuk mengikuti jalan kecil terus ke tempat penuh cinta. Saya terus berjalan sampai bertemu dengan sekumpulan para usia senja berseragam putih dengan topi lebar putih pelindung dari panas dan hujan yang tak terlalu lebat. Pelataran parkir penuh oleh banyaknya kendaraan pengunjung . Perlahan saya sampai tepat berhadapan dengan mereka berseragam putih. Fokus saya kali ini, kalau dari dunia videografi disebut dengan angels (sudut pandang) adalah seorang nenek yang berjalan di urutan paling belakang dengan bantuan tongkat yang berkaki tiga di bawahnya. Berjalan tertatih sambil meneriakkan kalimat talbiyah yang mungkin telah tergilas suaranya oleh suara rekan-rekannya yang lebih keras di depannya. Labbaikallah hummalabbaik..perlahan saya tersadar dan terdiam, nenek tua dengan perjuangan cintanya pada Allah Azza waJalla..tertatih berjalan lambat sekali namun diwajahnya terlihat kebahagiaan yang mampu ku analisakan..bahwa tua dan kelemahan tak menyurutkannya untuk berbuat dalam kebenaran. Sembari pimpinan rombongan manasik Umrah memboyong mereka menuju ka'bah palsu sebagai alat bantu untuk manasik untuk besok pagi siap untuk di berangkat kan ke tanah suci..tertatih ku lihat namun ada perjuangan cinta di setiap tetesan hujan yang ramah di pagi itu.. Aku berlalu menuju aktifitas ku berikutnya..

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar: